Minggu, 23 Januari 2022

LANGKANYA UANG KERTAS 1000




Saat ini pecahan terkecil uang kertas 1000 rupiah seperti barang langka.

Survey dan pembuktian kepada 40 orang dalam satu kegiatan hanya ditemukan separuhnya.

Seribu rupiah logam masih ada. Dua nilai mata uang rupiah terkecil yang masih eksis di tahun 2022 adalah 500 rupiah logam dan 2000 rupiah kertas.

Berbeda ketika mendekati hari raya Idhul Fitri.

Hampir semua jenis nilai mata uang kertas banyak beredar di masyarakat. Semua orang berburu uang kertas rupiah yang masih bersetrika rapi dari 1000, 2000, 5000, 10000, hingga 20000.

Sifat uang kertas berubah menjadi Angpao yang wajib diberikan yang tertua kepada yang muda dan yang paling dituakan.

Untuk memperolehnya dengan tukar di bank atau tukar di Jalanan. Nilai dan harga nominal sama ketika tukar di bank. Berbeda ketika tukar di jalanan karena di tempat ini diberlakukan 10 % sebagai jasa tukar. Meski demikian, uang kertas baru di Jalanan ini banyak peminatnya.

Kelangkaan pemilik uang kertas 1000 rupiah di hari   biasa terus terjadi di negeri ini. Dompet Anda tidak lagi ditemukan terselip uang tersebut.

Kejadian ini tidak pernah membuat orang pusing bahkan berputus asa.

Padahal kecil, praktis, dan sangat berharga ketika dibutuhkan.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lagu nasional

  Lagu nasional Tanah Airku Tanah air ku tidak kulupakan Kan terkenang selama hidupku Biarpun saya pergi jauh Tidak kan hilang dari kalbu Ta...