Kamis, 20 Maret 2025

Pasarean Gunung Kawi

 2970

Pasarean Gunung Kawi

Lokasi :

Pesarean Gunung Kawi, Kabupaten Malang, Jawa Timur.


Pesarean sering digunakan untuk menyebut tempat pemakaman tokoh-tokoh penting, seperti tokoh agama, bangsawan, atau orang yang dianggap memiliki keistimewaan.


Pesarean  Gunung Kawi menjadi tujuan wisata religi yang ramai dikunjungi oleh peziarah dari berbagai daerah dan etnis.


Tempat ini merupakan makam Raden Mas Suryo Kusumo (Kiyai Zakaria 2) dan Raden Mas Iman Sujono, yang merupakan pengikut Pangeran Diponegoro dan Pesarean sering memiliki konotasi budaya dan spiritual yang kuat. 

Kepercayaan bahwa makam dari mbah jugo dan mbah Sujono memiliki kekuatan magis tersendiri dan dapat membawa keberuntungan menarik banyak termasuk dari etnis tionghoa.


Masyarakat lokal tidak pernah menganggap budaya pasarean sebagai ancaman karena dianggap bisa memperkaya budaya bahkan bisa meraup keuntungan karena bisa menarik pariwisata ataupun para pengunjung.


Disana ada kepercayaan Dewa Daru yang membawa ataupun dianggap sebagai pembawa kebaikan dan juga membawa suatu keberuntungan bagi Masyarakat tersebut.


Ziarah dan ritual setempat mencerminkan harmoni dengan penduduk lokal jawa dan ini merupakan komunitas tionghoa disana dengan pengaruh budaya yang kental.


Ritual kirab suroan itu untuk peziarah tionghoa yang memberikan persembahan kepada leluhur seperti memberikan harta kekayaan kepada leluhur bahkan bisa minta berdoa perlindungan kepada leluhur bahkan keberuntungan, doa tersebut bisa digunakan pakai Bahasa Jawa, mandarin/cina maupun Bahasa Indonesia.


Gunung Kawi juga menyerap ekonomi di wilayah tersebut dikarenakan ada tempat jual/beli, tukang parkir, tempat penginapan dan ada tempat transportasi umunya dan Masyarakat juga sering menjaga kesucian tempat keramat tersebut.


Kesimpulan :

A. Keunikan Pesarean Gunung Kawi

1. Pesarean Gunung Kawi merupakan tempat ziarah spiritual yang dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai etnis, termasuk Islam, Tionghoa, Jawa, dan Madura 

2. Di sini terdapat klenteng dan ciamsi untuk umat beragama Konghucu dan Budha 

3. Di sini terdapat pohon Dewandaru yang dipercaya sebagai pohon keberuntungan 

4. Di sini ada pendopo, masjid berasitektur Demak. 

5. Tempat berdoa Kwan Im dan Tie Kong.

6. Tempat penginapan, dan tempat makan 

7. Terdapat area pertokoan yang mencerminkan keragaman etnis dan budaya


B. Tradisi di Pesarean Gunung Kawi

1. Setiap tahunnya, pesarean Gunung Kawi memperingati haul Eyang Jugo dan haul Eyang Raden Mas Iman Sujono 

2. Perayaan Cap Go Meh di sini menjadi simbol toleransi dan kebersamaan antar umat beragama.


C. Mitos yang berkembang

1. Pohon Dewandaru yang tumbuh di depan pesarean Eyang Jugo dipercaya sebagai pohon keberuntungan 

2. Mitos yang ada di sekitar Pesarean Gunung Kawi dikaitkan dengan keuntungan, kekayaan, dan keberhasilan 


E. Peringatan haul 

* Setiap tahunnya, pesarean Gunung Kawi memperingati haul Eyang Jugo dan haul Eyang Raden Mas Iman Sujono.


Sumber : netralnews.com dan AI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oktober Kelabu ing Bumi Mbedug

 *Oktober Kelabu ing Bumi Mbedug*  Anggitane : Prayitno   Dusun mbedug, Oktober 1965.    Angin sore menghembuskan ambu godhong jati garing l...