Rabu, 19 Februari 2025

SUARA PAWON

 CANDI PAWON


Candi Pawon terletak di Dusun Brojonalan, Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang.


Candi Pawon  berada di antara Candi Mendut dan Candi Borobudur, tepat berjarak 1750 meter dari Candi Borobudur ke arah timur dan 1150 m dari Candi Mendut ke arah barat, dan dipugar tahun 1903.


Candi Pawon memiliki tinggi 13,3 meter. Candi ini terbuat dari batu andesit dan berbentuk bujur sangkar dengan panjang sisi 10 meter. 


Ciri-ciri Candi Pawon :

1. Menghadap ke arah barat 

2. Memiliki satu bilik utama dengan ukuran 2,65 m x 2,64 m dan tinggi 5,20 m 

3. Terbagi menjadi tiga bagian, yaitu kaki, tubuh, dan atap 

4. Bagian kaki candi setinggi 1,5 meter dan dihiasi ornamen bunga dan sulur-suluran 

5. Bagian tubuh candi dihiasi arca-arca Bodhisattwa. 

6. Bagian atap candi berbentuk persegi bersusun dengan stupa-stupa kecil di setiap sisinya dan satu stupa besar di puncaknya 

7. Di dalam bilik candi ini sudah tidak ditemukan lagi arca sehingga sulit untuk mengidentifikasikannya lebih jauh.

8. Memiliki relief yang menggambarkan kehidupan sang Buddha dan reinkarnasinya 

9. Memiliki ciri khas relief Manusia Burung Kinara Kinari berdiri di bawah Pohon Kalpataru.

10. Sebagai tempat penyimpanan abu jenazah Raja Indra, ayah dari Raja Samaratungga pada masa pemerintahan dinasti Syailendra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Herdi Pulang Sendiri

*"Herdi Pulang Sendiri”* Reuni, Hilang, Doa, dan Orang-Orang Baik di Sepanjang Jalan Pulang Bab 1: Pertemuan Tiga Serangkai Pukul 15.29...