Selasa, 25 Januari 2022

LUKISAN WAJAH

Entah sudah berapa kali aku melihat wajahku sendiri.

Jarang melihat di cermin, apalagi memikirkan penampilan.

Aku selalu menjadi diriku sendiri.

Bila ada yang mengritik penampilan ku, biasanya saat berdinas aku ikuti seterusnya kembali ke jati diri. 

Penampilan diriku yang tidak sesuai aturan umum, biasanya dijadikan contoh oleh teman guru.

"Jangan meniru, pak Rudy. Rambut panjang. Kamu harus potong rambut pendek yang rapi !"

Contoh tidak harus baik. Jelekpun dapat dijadikan contoh, agar kehidupan menjadi seimbang.

Ada contoh baik dan contoh kurang baik, dan contoh tidak baik. 

Protagonis dan Antagonis. Surga dan neraka.

Tidak ada di antara keduanya, apalagi di akhirat kelak.

Semasa di dunia masih ada beda tipis antara kebenaran dan kesalahan. Banyak hal yang menjadi pertimbangan.


Begitu juga tentang  wajah seseorang.

Orang biasa juga jarang sekali melukis wajah tentang diri sendiri. Pesanan lukis wajah dalam bentuk sketsa atau karikatur biasanya diperuntukkan bagi pejabat, orang berjiwa seni, atau kado ulang tahun.

Selama hampir 60 tahun, aku mendapat hadiah seni sketsa atau karikatur tentang wajah diriku sebanyak dua kali secara digital.

Tahun 2019 bulan Desember dari SDN WONOKUSUMO V/44 SURABAYA usai menjadi Plt. Dibuat bersanding dengan istri.

Januari 2022, mendapat Apresiasi dari Panitia Pisah Kenal K3S Kec. Semampir, Surabaya.

SDN WONOKUSUMO IV/43 SURABAYA, juga memberikan kolase foto dari teman Kreatif tahun 2021 bulan November.

Terima kasih kepada semua teman dan sahabat yang mengapresiasi dengan karya seni.










Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lagu nasional

  Lagu nasional Tanah Airku Tanah air ku tidak kulupakan Kan terkenang selama hidupku Biarpun saya pergi jauh Tidak kan hilang dari kalbu Ta...